Disporapar Boyolali Gelar Training dan Sertifikasi Pilot Drone

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Boyolali melalui Dinas Pemuda, Olahraga, dan Pariwisata (Disporapar) menggelar training dan sertifikasi pilot drone. Kegiatan pelatihan dilaksanakan di Aula Gagatan, Kompleks Perkantoran Alun-alun Lor Boyolali, Senin-Jumat (5-9 Agustus 2024).

Kepala Disporapar Boyolali, Budi Prasetyaningsih, menyampaikan pelatihan diikuti 15 peserta yang berasal dari berbagai organisasi perangkat daerah (OPD).  “Tujuan kegiatan yaitu peserta mempunyai kemampuan dasar untuk mengoperasikan drone. Soalnya untuk mengoperasikan drone itu ada regulasi atau aturan. Sehingga, peserta tahu regulasi drone seperti apa,” kata perempuan yang akrab disapa Ning tersebut dalam keterangan tertulis, Selasa (6/8/2024).

Ia ingin para peserta tahu cara menerbangkan drone secara aman, nyaman, dan tidak menyalahi aturan. Sebab peserta berasal dari OPD, ia juga berharap kegiatan tersebut dapat memperlancar tugas kedinasan.

Untuk sementara, Ning mengatakan kegiatan baru diikuti oleh OPD karena keterbatasan anggaran. Namun, tidak menutup kemungkinan nantinya juga digelar untuk masyarakat umum tergantung anggaran yang ada.

“Acara kami gelar tiga hari, dua hari teori dan satu hari praktik. Untuk narasumber dari Kementerian Perhubungan,” jelasnya.

Sementara itu, satu-satunya peserta perempuan, Meytasari Widyaningrum, dari Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Boyolali, merasa senang dengan pelatihan dan sertifikasi yang dilaksanakan.

Ia mengatakan pelatihan dan sertifikasi tersebut dapat membantunya saat praktik mengoperasionalkan drone sesuai prosedur.

“Saya sudah bisa mengoperasionalkan drone. Namun, dengan sertifikasi ini, kami bisa tahu mana yang boleh dan tidak boleh saat pengoperasioal,” jelasnya.

Meyta mengatakan nantinya ilmu yang ia peroleh bakal digunakan untuk memotret keindahan Kebun Raya Indrokilo Boyolali (KRIB) tempat ia sehari-hari berdinas. Ia menambahkan KRIB saat ini memiliki satu drone.

Pemkab Boyolali memilih Nusadrone sebagai lembaga pelatihan dan sertifikasi remote pilot yang sudah diakui oleh DKPPU dan terdaftar sebagai UASTC-005 untuk memberikan pelatihan kepada para peserta.  Nusadrone memiliki pengalaman dan instruktur berpengalaman yang sudah teruji  dan ahli di bidangnya.


Sumber : Solopos – Solo Raya